Yayasan Thawalib Padang Panjang Resmi Melantik Pengurus dan Pengawas untuk Masa Bakti Kontinuitas 2022-2027

THAWALIBPADANGPANJANG.SCH.ID – Suasana khidmat memenuhi Aula Dr. Abdul Karim Amrullah, Perguruan Thawalib Padang Panjang, pada tanggal 10 Desember 2023, ketika Yayasan Thawalib menyelenggarakan acara pelantikan pengurus dan pengawas untuk periode 2022 hingga 2027. pelantikan ini sebagai kontunuitas kerja yang dicapai sebelumnya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di daerah ini.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Pejabat Walikota (Pj Walikota) Padang Panjang, Sonny Budaya Putra, yang memberikan dukungan kepada yayasan dan menekankan pentingnya kolaborasi antara lembaga pendidikan dan pemerintah dalam memajukan sektor pendidikan.

Keputusan resmi terkait pengangkatan pengurus dan pengawas serta pembacaan pakta integritas dilakukan sebelum sambutan, yang dibacakan oleh Bapak Dr. Efrinaldi, M.Ag., selaku Sekretaris Pembina. Keputusan ini menjadi dasar hukum yang sah untuk memulai tugas dan tanggung jawab para pengurus dan pengawas dalam menjalankan amanah yayasan.

Sambutan pertama datang dari Ketua Pengurus, Bapak Dr. Abrar, M.Ag., yang dengan penuh semangat menyampaikan visi dan komitmen pengurus dalam meningkatkan mutu pendidikan di Yayasan Thawalib. Beliau memberikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam pendidikan dan berharap agar yayasan terus menjadi tempat yang inspiratif bagi generasi muda.

Sambutan kedua disampaikan oleh Ketua Pembina, Drs. H. Guspardi Gaus, M.Si, yang memberikan arahan dan motivasi kepada pengurus dan pengawas yang baru dilantik. Drs. H. Guspardi Gaus, M.Si, menegaskan peran strategis pendidikan dalam membangun karakter anak-anak didik. Beliau menyatakan komitmen penuhnya untuk terus mendukung Yayasan Thawalib dalam setiap langkah pembangunan pendidikan di Padang Panjang.

Dengan harapan kebersamaan dan semangat yang tercermin dalam sambutan Ketua Pengurus dan Ketua Pembina, acara pelantikan ini diakhiri dengan keyakinan bahwa Yayasan Thawalib Padang Panjang akan terus berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan di wilayah ini. Semua pihak berkomitmen untuk bekerja sama demi mencetak generasi unggul yang siap menghadapi tantangan masa depan.

Leave a Comment