THAWALIBPADANGPANJANG.SCH.ID – Rombongan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri (UIN) Sumatera Utara berkunjung ke Perguruan Thawalib Selasa 17 Januari 2023. Dalam kunjungan tersebut selain bersilaturahmi, rombongan yang terdiri dari dosen dan mahasiswa UIN Sumatera Utara ingin mendapatkan informasi lengkap tentang sejarah Perguruan Thawalib Padang Panjang dan tata kelola pendidikan pesantren.
Rombongan yang diterima anggota Pengurus Yayasan Thawalib Fahmi dan Pimpinan Perguruan Thawalib Dr. Zulkarnaini menyampaikan berbagai hal tentang Perguruan Thawalib termasuk bagaimana tata kelola pendidikan, asrama dan lainnya yang diterapkan saat ini.
Dalam kunjungan tersebut rombongan dosen dan mahasiswa Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sumatera Utara menerima cenderamata Buku Sejarah Perguruan Thawalib Padang Panjang.